Anda mungkin merasa wajah lebih ringan dan bersih setelah facial, apalagi kalau Anda melakukannya di Aesthetic Clinic Jakarta Pusat yang perawatannya rapi dan lengkap.
Tapi hasil facial tidak bertahan lama kalau Anda tidak menjaga kulit di 24 sampai 48 jam pertama.
Kulit sedang berada di fase sensitif, jadi Anda perlu memberi waktu supaya proses pemulihan berjalan lancar. Anda cukup mengikuti beberapa pantangan setelah facial wajah di klinik kecantikan.
Pantangan Setelah Facial Wajah di Klinik Kecantikan
Mau hasil facial yang Anda lakukan makin maksimal? Ikuti beberapa pantangan yang ada di sini:
1. Jangan Sentuh dan Pencet-pencet Wajah
Laman Hello Sehat mengatakan jika kulit Anda sedang berada di titik paling sensitif setelah facial. Pori-pori baru dibersihkan sehingga permukaannya lebih rentan.
Ketika Anda menyentuh wajah, bakteri dari tangan bisa langsung pindah dan memicu jerawat. Anda juga bisa mengganggu area yang baru diekstraksi.
Kalau Anda tergoda untuk memencet komedo yang muncul di permukaan, tahan dulu.
Aktivitas kecil seperti ini justru membuat kulit iritasi dan merusak hasil kerja terapis. Anda cukup biarkan kulit tenang sampai kemerahannya turun.
2. Hindari Makeup Berat 24 jam – 48 Jam
Pori-pori Anda masih terbuka setelah facial. Maka dari itu, salah satu pantangan setelah facial wajah di klinik kecantikan adalah hindari makeup.
Makeup berat bisa menyumbat pori-pori dalam hitungan menit dan memicu breakout. Lebih aman Anda menunda foundation, concealer tebal, atau produk high coverage.
Kalau Anda tetap butuh makeup, pilih cushion ringan atau tinted sunscreen saja. Tujuan Anda membuat kulit tetap bisa bernapas. Setelah dua hari, Anda bisa kembali menggunakan makeup seperti biasa.
3. Jauhi Panas Berlebih
Setelah facial di Aesthetic Clinic Jakarta Pusat, sebaiknya jauhi panas berlebih. Panas membuat kulit Anda semakin merah dan sensitif.
Ini termasuk matahari tengah hari, steam room, sauna, bahkan kegiatan olahraga yang membuat tubuh berkeringat banyak.
Keringat bisa membawa kotoran yang akhirnya menempel lagi ke kulit. Kalau Anda harus keluar rumah, gunakan sunscreen yang nyaman dan cari tempat yang teduh. Anda jaga suhu tubuh tetap stabil supaya kulit Anda tidak mengalami iritasi tambahan.
4. Jangan Gunakan Skincare Aktif Seperti Asam dan Retinol
Setelah facial, kulit Anda butuh istirahat. Produk dengan bahan aktif seperti retinol, AHA, BHA, atau exfoliating serum bisa membuat kulit perih dan mengelupas berlebihan.
Anda biasanya baru bisa kembali menggunakan bahan aktif setelah dua sampai tiga hari.
Fokus saja pada skincare yang menenangkan seperti moisturizer lembut dan hydrating toner. Anda bantu kulit pulih tanpa memberi beban tambahan.
5. Jangan Eksfoliasi Ulang dalam Beberapa Hari
Terakhir, Anda tidak perlu menambah eksfoliasi lagi dengan scrub atau produk abrasif. Anda cukup menjaga kelembapannya supaya barrier kulit tetap kuat. Eksfoliasi berlebih hanya membuat kulit lebih sensitif dan memperpanjang waktu pemulihan.
Kalau Anda mengikuti pantangan ini, kulit Anda akan pulih lebih cepat dan hasil facial bisa bertahan lebih lama.